Cara Membuat Acar Mentimun Segar – 

Malam ini kita akan belajar bagaimana cara membuat acar mentimun. Kadang ada juga yang menyebutnya ketimun atau timun. Intinya sama yaitu buah atau sayuran bulat panjang dan mengandung banyak air. Acar Mentimun ini biasanya sebagai pelengkap dari menu utama yang biasanya berkuah seperti soto atau bakso. Bagi yang ingin mencoba membuatnya silahkan simak info resep masakan kita kali ini…










Cara membuat acar mentimun segar sangat mudah dan cepat. Bahan utamanya terdiri dari potongan dadu mentimun dan wortel. Selanjutnya ditambahkan juga cuka sebagai penyedap. Segar pokoknya
Resep Acar Mentimun Segar

Bahan Acar Mentimun

  • 1 kg mentimun segar
  • 2 buah wortel (bersihkan lalu kupas kulitnya)
  • 3 siung bawang merah
  • 1 Siung bawang putih
  • 1 sdt garam halus
  • 2 sdm cuka makan
  • 3 buah cabai merah (bisa juga menggunakan cabai rawit)
  • 3 sdm gula pasir
Cara Membuat Acar Mentimun Segar
  • Buang bagian ujung Mentimun, kemudian potong menjadi bentuk korek api dengan ukuran agak besar.
  • Selanjutnya potong wortel dengan bentuk sama seperti potongan timun, dan berikutnya iris tipis bawang putih, merah, dan cabai merah.
  • Setelah itu rebus semua bahan yang telah dipotong tadi hingga agak matang, kemudian angkat dan tiriskan.
  • Berikutnya tambakan cuka, gula pasir, dan garam. Aduk hingga rata.
  • Sajikan acar mentimun pada mangkuk sebagai hidangan pelengkap.

Selamat mencoba sendiri Acar Mentimun Segar ini dirumah, dijamin menambah selera dari menu utama hidangan anda. Dan jika suatu saat tidak ada, keluarga pasti menanyakannya karena memang bikin ketagihan.

Cara Membuat Acar Mentimun Segar

Posted by : Unknown 0 Comments

Resep masakan Sup Asparagus- 

Resep ini kami sengaja hadirkan untuk anda agar bisa mencari variasi memasak sup agar tidak bosan. Sup asparagus biasanya dari bahan dasar jagung, namun untuk menambah kombinasi, anda bisa membuat sup asparagus ini dari bahan dasar ayam. Sup asparagus biasanya di hidangkan ketika pagi dan malam hari. Nah semoga alternatif pilihan masakan anda bisa bertambah.










Sup ayam asparagus, baiknya disantap ketika masih panas, agar aroma dan cita rasa khasnya masih kental dan terasa. Berikut kami sajikan resep masakan sup asparagus untuk anda coba di rumah.

Resep masakan Sup Asparagus

Bahan-bahan dan cara membuat sup asparagus :
BAHAN-BAHAN
  • 1 kaleng asparagus, potong memanjang
  • ½ dada ayam kampung
  • 2 liter air
  • 1 sdm Blue Band untuk menumis
  • 4 batang daun bawang merah kecil), potong tipis
  • 2 sdt minyak wijen
  • 2 sdm kecap ikan
  • 2 sdt jahe cincang halus
  • 3 siung bawang putih, cincang
  • 1 sdt garam
  • ½ sdt lada
  • 1 putih telur, kocok dengan sedikit air
  • 3 sdm tepung sagu/tapioca, larutkan dengan air
  • 1 bungkus penyedap rasa ayam
CARA MASAK
  • Rebus ayam dengan 2 liter air hingga lunak, angkat lalu ambil dagingnya, suwir, sisihkan.
  • Masukkan penyedap rasa kedalam kaldu rebusan ayam
  • Tumis bawang putih dan jahe hingga harum lalu masukkan daun bawang, tumis hingga layu lalu masukkan kedalam kaldu.
  • Tambahkan minyak wijen, kecap ikan, garam, lada, masak hingga mendidih.
  • Masukkan ayam lalu masukkan putih telur perlahan sambil putar permukaan sup dengan sendok sayur agar menjadi serabut panjang. Angkat.

Bagi anda biasa menyajikan sup dengan bahan yang itu-itu saja, anda harus mencoba resep masakan sup asparagus ini. Rasa yang unik dan bumbu yang pas akan menambah hangat suasana keluarga di meja makan.

Resep masakan Sup Asparagus-

Posted by : Unknown 0 Comments
Resep Sup Ayam Macaroni

Resep unik ini kami hadirkan untuk anda, dalam menyambut musim penghujan yang segera datang ke tengah-tengah kita. tentunya cuaca dingin di bawah guyuran air hujan akan menemani hari-hari kita, dan untuk menghangatkan suasana, Resep Sup Ayam Macaroni ini pas untuk anda santap bersama keluarga.










Sup ayam macaroni tidak jauh beda dengan olahan sup pada umumnya, hanya saja dalam kombinasi bahannya, sup ini menambahkan macaroni sebagai pelengkap sup ayam. Berikut ini adalah cara membuat Sup Ayam Macaroni.

Resep Sup Ayam Macaroni

Bahan- bahan yang harus dipersiapkan :
  • 300 gr fillet dada ayam giling, campurkan dengan ½ sdt garam, ½ sdt lada, 1 butir telur dan 1 sdm bawang merah dan 1 sdm bawang putih goreng yang sudah dihaluskan, aduk hingga rata betul lalu buat bulatan sebesar kelereng, kukus sebentar
  • 2 liter air
  • 2 buah wortel, potong dadu 2×2 cm
  • 2 butir kentang (200 gr), potong dadu 2×2 cm
  • 75 gr macaroni
  • 1 tangkai daun bawang, potong 1 cm
  • 2 tangkai daun seladri, potong kasar
  • 3 siung bawang putih, iris tipis
  • 2 sdt Blue Band margarin, untuk menumis
  • 1 bungkus penyedap rasa ayam
  • ½ sdt lada
  • ½ sdt gula pasir
  • 1 sdt garam
Cara memasak :
  • Didihkan air. Tambahkan penyedap rasa , didihkan
  • Tumis bawang putih hingga kekuningan, lalu masukkan kedalam kuah kaldu. Masukkan bola bola ayam dan macaroni
  • Tambahkan kentang, wortel, lada, garam, gula, masak dengan api kecil hingga sayuran matang.
  • Masukkan daun bawang dan seladri, angkat.

Resep Sup Ayam Macaroni yang unik ini wajib untuk anda coba di rumah, anda bisa menambahkan cabe atau sambal agar sup ini menjadi lebih hot.

Resep Sup Ayam Macaroni

Posted by : Unknown 0 Comments

Resep Sup Labu Putih

Labu ternyata bisa diolah menjadi sup yang enak, pilihlah bahan dan bumbu yang tepat untuk mendapatkan hasil masakan yang akan di sukai keluarga, hari ini kami menyuguhkan sup labu putih kepada anda sebagai pilihan menu hidangan makan malam anda bersama keluarga.










Sup Labu memang belum terkenal seperti sup-sup yang lain, namun perlu anda tahu bahwa labu ini kaya akan serat alami yang tentu saja bagus untuk percernaan tubuh. Labu sebetulnya bisa di olah menjadi beragam masakan, namun tak ada salahnya kita mencoba menu baru yaitu sup labu putih, selamat mencoba.

Resep Sup Labu Putih

Bahan dan bumbu yang harus di siapkan

BAHAN-BAHAN
  • 150 gr fillet dada ayam
  • 250 gr labu air/beligo, kupas , buang bijinya, potong dadu 2x2cm
  • 1250 ml air
  • 1 bungkus penyedap rasa ayam
  • 1 sdt Blue Band
  • 100 gr jamur merang, belah 2
  • 1 sdm tepung maizena, larutkan dengan sedikit air
  • 1 sdm kecap asin
  • Bumbu (campur jadi satu) : untuk rendaman labu
  • 1 sdt kecap asin
  • ½ sdt lada bubuk
  • 1 sdt gula pasir
  • 1 sdt garam
  • 1 sdt tepung maizena
CARA MASAK
  • Potong fillet dada ayam 1 x 2 cm, lalu campur dengan bumbu rendaman, aduk rata, diamkan 10 menit
  • Didihkan air, masukkan penyedap rasa, kecap asin dan Blue Band
  • Tambahkan ayam dan labu, masak diatas api besar selama 10 menit lalu masukkan jamur, masak sebentara lalu masukkan larutan maizena
  • Masak hingga kuah mengental, angkat, hidangkan panas

Resep Sup Labu Putih ini, masih di kombinasikan dengan ayam sebagai bahan dasarnya, anda bisa berkreasi sesuai dengan selera anda, bisa di tambahkan dengan daging sapi ataupun dengan bahan lain.

Resep Sup Labu Putih

Posted by : Unknown 0 Comments
Resep Kari Ayam Spesial

Satu lagi resep pilihan terbaru dari kami yaitu Resep Kari Ayam Spesial, kari adalah masakan berkuah yang kaya akan bumbu rempah-rempah, ditambah dengan santan kental yang akan menghasilkan cita rasa yang unik. Kari ayam ini cocok dihidangkan dengan nasi putih hangat dan teh tawar. Anda pasti sudah terbiasa membuat masakan kari, namun kali ini spesial karena memakai nenas sebagai variasi resep dari kami.










Resep Kari Ayam Spesial banyak ditemukan di tempat-tempat kuliner, karena masakan ini adalah salah satu warisan budaya yang harus dilestarikan, nanti anak cucu kita akan belajar memasak masakan ini kepada kita dan seterusnya, maka kita harus bangga bisa menjadi bagian dari pelestari kebudayaan bangsa. Berikut resep kari ayam spesial, selamat mencoba.
Resep Kari Ayam Spesial

Bahan-bahan dan cara membuatnya :
BAHAN-BAHAN
  • 500 gr fillet dada ayam, potong 2×2 cm agak serong
  • 500 ml santan (1/2 butir kelapa)
  • 1 potong nenas, cincang kasar
  • 1 sdt gula pasir
  • 1 bungkus penyedap rasa ayam
  • 3 lembar daun jeruk
  • 1 tangkai serai, memarkan
  • ½ ibu jari lengkuas, memarkan
  • 3 sdm minyak untuk menumis
  • Bumbu yang dihaluskan :
  • 4 butir bawang merah
  • 4 siung bawang putih
  • 1 sdt ketumbar sangrai
  • ¼ sdt jintan sangrai
  • 3 butir kemiri
  • 1 sdt garam
  • 2 cm kunyit
  • ½ sdt lada
CARA MASAK
  • Panaskan minyak, tumis bumbu halus, lengkuas, serai, daun jeruk hingga harum lalu masukkan ayam, tumis hingga berubah warna.
  • Tambahkan santan , penyedap rasa dan nenas.
  • Masak dengan api kecil sambil sesekali diaduk selama 15 – 20 menit.
  • Sajikan hangat

Kari Ayam Spesial ini, cocok dinikmati bersam nasi putih hangat atau roti jala, hidangkan selagi hangat dan nikmati sensasi rasa gurih dan segar dari buah nenas.

Resep Kari Ayam Spesial

Posted by : Unknown 0 Comments

- Copyright © 2013 Izharuddin Blog - Shingeki No Kyojin - Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan -